Pada Suatu Masa di ITC Depok


Suatu hari di ITC Depok yang padat pengunjung akibat hari libur nasional, tepat di toko aksesoris handphone.

"mbak.. punya konverter kabel USB C ke USB biasa?"

"eh.. kita ada USB SI gak? si mbak tanya ke temen sebelahnya.

"USB CHE?" temen sebelahnya konfirmasi ke gw.

"iyaaa.. USB CHE ke USB biasa!"

"sebentar.."

Temen mbak tadi pergi jauh kedalam toko, lalu balik dan memberikan bungkusan plastik bening dengan kabel hitam di dalamnya.

"nie bang.."

Karena tidak ada tulisan dengan huruf besar dan bergaris bawah "MEMBUKA BERARTI MEMBELI" di toko elektronik itu, maka gw buka, ambil isi kabelnya dan memeriksanya.

"bukan ini mbak, yang USB C nya cowok tapi ujung USB biasanya cewek" sambil gw tunjukin lubang USBnya.

"hah.. cewek apanya??"

"ininya yang cewek, yang bisa dimasukin" gw tunjuk ujung kabel USB biasanya.

"OTG???"

"OTG apaan yak?"

"itu OTG kali??" temennya ikut konfirmasi.

"coba dah liat.. gini aja deh, pokoknya USB C, mereknya Vivian kalo gak salah"

"Vivan kale bang!!"

"ah.. masak?"

Gak lama mbak tadi ninggalin gw dan ngasih produk baru.

"nie bang, OTG mereknya Vivan!!"

"nah... bener ini mbak!!!"

"Vivan kan??"

"Sejak kapan dia ganti nama??"

"Dari doloooo kaleee bang!!!!"

Dan ini cuma kita temukan kalau beli barang offline, gak mungkin bisa nemu pengalaman ini kalo beli barang online,  setelah tanya ongkir, tanya rekening, trus diakhiri dengan tanya nomor resi kurir, dan selesai sudah urusan jual beli online.

Tapi setelah gw teliti, ternyata harga barang yang gw beli secara offline ini lebih mahal 100% dari onlinenya, di toko online harganya bisa 15 ribu exclude ongkir, sedangkan ini gw beli dengan harga 30 ribu. Berarti 15 ribu sisanya adalah harga informasi kalau Vivian dan Vivan tidak ada hubungan keluarga.

logoblog

Share this:

CONVERSATION

0 comments:

Posting Komentar